Lapas Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jawa Timur Terima Kunjungan Dinas Kesehatan Kota Probolinggo

 


PROBOLINGGO - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim terima kunjungan dari Dinas Kesehatan Kota Probolinggo, Selasa (20/2). Kunjungan ini dalam rangka monitoring dan evaluasi terkait makanan dan minuman bagi warga binaan Lapas Probolinggo.

Dalam kunjungannya, tim Dinas Kesehatan Kota Probolinggo disambut baik oleh Kepala Lapas Probolinggo, Dadang Rais Saputro, dan jajaran.

Kasubsi Perawatan Lapas Probolinggo, Reky Arif Rahman, mendampingi Kalapas menunjukkan kondisi dapur kepada tim Dinas Kesehatan Kota Probolinggo. Tidak hanya dapur, tim Dinas Kesehatan Kota Probolinggo juga memantau kondisi langsung blok hunian Lapas Probolinggo sembari menanyakan langsung keluhan warga binaan terkait mamin.

Hasil akhir dari monev kali ini, warga binaan Lapas Probolinggo tidak ada yang mengeluh terkait mamin yang diberikan, mereka mengaku bahwa mamin yang diberikan layak dan sehat. Namun, tim Dinas Kesehatan Kota Probolinggo menghimbau untuk selalu menjaga kebersihan kamar, blok hunian, dan lingkungan dapur terlebih saat ini memasuki musim hujan. Hal tersebut guna menjaga kehigenisan makanan dan minuman yang akan dikonsumsi oleh warga binaan.

#jatimpastihebat
#semangatbestari
@kemenkumhamri
@kumhamjatim
@ditjenpas
@diary_kemenkumham
@kemenpanrb
@rbkunwas





 

Post a Comment for "Lapas Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jawa Timur Terima Kunjungan Dinas Kesehatan Kota Probolinggo"