PROBOLINGGO - Koperasi Dharma Wanita Persatuan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang bertujuan untuk menyampaikan laporan pertanggung jawaban pengurus dan pengawas Koperasi DWP Lapas Probolinggo, Sabtu (28/1).
Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Dr. Sahardjo Lapas Probolinggo an dimulai pukul 09.30 WIB usai pertemuan rutin DWP. RAT dilaksanakan dalam rangka penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus dan pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU) Tahun Buku 2022.
Sri Risman, selaku penasehat Koperasi DWP Lapas Probolinggo mengapresiasi kinerja pengurus koperasi yang telah menjalankan amanah selama tahun 2022 dengan sangat baik.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Pengurus dan Pengawas Koperasi DWP Lapas Probolinggo atas kinerjanya selama Tahun 2022 ini. Semoga kedepannya koperasi DWP Lapas Probolinggo semakin maju dan semakin mensejahterakan anggota," ungkap Sri Risman.
Ketua Koperasi DWP, Djodie, menyampaikan, “RAT Tahun Buku 2022 Koperasi DWP memiliki arti penting dan strategis selain untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan anggota Koperasi DWP juga merupakan salah satu bentuk kepatuhan dan tanggung jawab dalam melaksanakan kewajiban dan hak baik sebagai pengurus maupun anggota sebagai komponen organisasi”.
#jatimpastihebat
#semangatbestari
@kemenkumhamri
@kumhamjatim
@ditjenpas
@diary_kemenkumham
@kemenpanrb
@rbkunwas
Post a Comment for "Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi DWP Lapas Probolinggo"