PROBOLINGGO - Selasa (14/12), warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo ikuti Pelatihan Lukis Kayu Bakar 3D di Aula Dr. Sahardjo Lapas Probolinggo. Kegiatan pelatihan yang bekerjasama dengan Galeri Lukis 3D Kota Probolinggo ini diikuti oleh sepuluh (10) warga binaan. Kegiatan dibuka oleh sambutan dari Risman, selaku Kepala Lapas Kelas IIB Probolinggo.
"Ini merupakan karya satu-satunya di dunia dimana melukis gambar tiga dimensi dengan menggunakan kayu bakar. Saya berterimakasih sekali kepada Bapak Eko, selaku pemilik Galeri Lukis 3D Kota Probolinggo karena telah berkenan memberikan ilmunya kepada warga binaan dalam melukis. Saya harap warga binaan dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik agar memperoleh hasil yang maksimal dan bermanfaat," ucap Risman.
Usai memberikan sambutan, pelatihan melukis 3D dengan kayu bakar dimulai. Warga binaan terlihat sangat antusias mengikuti pelatihan ini. Warga binaan dibagi menjadi tiga tim dimana masing-masing tim wajib membuat karya lukis 3D dengan kreatifitas masing-masing.
Farid, salah satu warga binaan yang mengikuti pelatihan mengaku senang atas pelatihan yang telah diberikan. Menurutnya, lukisan 3D dengan menggunakan kayu bakar merupakan suatu karya yang sangat unik sehingga membuat Farid dan warga binaan lainnya antusias mengikuti pelatihan.
#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@kemenkumhamjatim
@ditjenpas
@kemenpanrb
@rbkunwas
Foto Lainnya :
Post a Comment for "Antusiasme Warga Binaan Lapas Probolinggo dalam Mengikuti Pelatihan Lukis Kayu Bakar Tiga Dimensi"